olga)

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid memberikan tausyiah (nasihat agama) kepada para pelayat jenazah Olga Syahputra yang berada di Masjid Nurul Islam, Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (28/3). Tausyiah diberikan sesaat jenazah Olga masuk ke dalam masjid untuk dishalatkan.

Dalam tausiyahnya, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) periode 2004-2009 tersebut memuji almarhum Olga sebagai sosok pejuang yang tidak mengenal menyerah. Olga, sebut Hidayat, merupakan contoh komedian sukses yang meniti karir dari bawah.

“Almarhum berjuang dari bawah hingga mencapai sukses,” tutur Hidayat.

Selain itu Hidayat juga memuji Olga sebagai sosok yang peduli pada sesama. Suka membantu orang yang tidak mampu.

“Almarhum Olga banyak amalnya pada sesama,” papar Hidayat lagi.

Kepada para hadirin, yang di antaranya juga sejumlah selebritis, Hidayat juga berpesan agar pandai-pandai menjaga kesehatan. Utamanya kalangan selebritis yang sering kerja tak kenal waktu.

Tak hanya memberi tausyiah, anggota Komisi VIII DPR ini juga ikut mensholatkan jenazah Olga. Sholat jenazah sendiri dipimpin oleh Habib Selon, yang juga sempat bermain bersama Olga dalam beberapa tayangan televisi.

Seperti diketahui komedian Olga Syahputra meninggal dunia pada Jumat (27/3) di Singapura. Olga sudah setahun terakhir menderita sakit radang selaput otak.

tajuk.co

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *