Patut Ditiru Kader, Ustadzah Ini Bina 11 Halaqah Tiap Pekan

ustadzah indraPKS Kota Tangerang – Jakarta (24/4) Perempuan yang satu ini patut diacungi jempol. Di tengah kesibukannya sebagai ibu rumah tangga, Ustazah Indra Asih (49) masih sempat membina 11 halaqah ditambah 7 majelis taklim tiap pekan. Total binaannya sebanyak 450 orang. Subhanallah!

Ustazah Indra tinggal di bilangan Depok, Jawa Barat. Keaktifannya membina masyarakat, mendorong tim dari PKS mendaulatnya sebagai Tokoh Perempuan Produktif dalam membina. Dalam acara puncak Milad ke-18 PKS yang digelar di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Sabtu (24/4/2016), Ustazah Indra diundang untuk menerima PKS Award 2016.

"Alhamdulillah ini suatu hal yang patut disyukuri. Walaupun pada prinsipnya tidak mengharapkan adanya penghargaan," tutur ibu dengan 5 anak ini.

Bagi Ustazah Indra, keaktifannya dalam berdakwah dan penghargaan PKS Award yang diterimanya tidak lain sebagai motivasi untuk terus berkhidmat dan menjadi pribadi lebih baik. Dia berharap, apa yang dilakukannya mampu mendorong orang lain untuk berbuat yang lebih baik dalam membina masyarakat.

"Ini juga hal yang positif karena mampu memotivasi diri sendiri dan orang lain," imbuhnya.

Soal aktifitasnya, Ustazah Indra menjelaskan dari 11 halaqah yang dibinanya, totalnya ada 189 peserta aktif. Sisanya merupakan binaan majlis taklim.

"Untuk halaqoh sendiri hampir setiap hari ada dalam seminggu. Senin sampai Ahad. Senin 1 kelompok, Selasa 2 kelompok, Rabu 1 kelompok, Kamis 2 kelompok, Jumat 2 kelompok,  Sabtu 2 kelompok dan Ahad 1 kelompok. Sementara taklimnya seminggu sekali untuk 1 kelompok," terang perempuan jebolan MIPA UI ini.

Ustazah Indra bersyukur aktifitas dakwahnya yang padat tiap pekan tersebut mendapat dukungan penuh dari suami dan anak-anaknya. Meskipun terkadang ada kesulitan terutama dalam mengatur jadwal antara dakwah dan keluarganya.

"Mengatur waktunya alhamdulillah tidak begitu sulit. Jalani saja karena Allah menganggap kita mampu. Lagi pula suami dan anak-anak sangat mendukung kegiatan saya," pungkas Ustazah Indra.

keterangan foto: Ustazah Indra sedang memegang Piagam Penghargaan dalam acara tasyakuran Milad PKS ke-18 di Hotel Kartika Chandra, Ahad (24/4/2016). Foto: Hermawan

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *